MODEL PEMBELAJARAN KALIMAT MENGGUNAKAN PENDEKATAN KOOPERATIF BERBASIS KARAKTER DI IKIP SILIWANGI-BANDUNG

Authors

  • Rochmat Tri Sudrajat IKIP Siliwangi
  • Woro Wuryani IKIP Siliwangi

DOI:

https://doi.org/10.22460/semantik.v8i1.p29-36

Keywords:

Pembelajaran kalimat, pendekatan kooperatif, berbasis karakter.

Abstract

Penelitian ini berjudul Model Pembelajaran Kalimat Menggunakan Pendekatan Kooperatif Berbasis Karakter di IKIP Siliwangi Bandung. Pembelajaran merupakan suatu sistem, yang terdiri atas berbagai komponen yang saling berhubungan satu dengan lainnya. Komponen tersebut  meliputi: tujuan, materi, metode, dan evaluasi. Keempat komponen tersebut harus diperhatikan oleh guru dalam memilih dan menentukan model-model pembelajaran yang akan digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Untuk meningkatkan hasil pembelajaran berbahasa diperlukan adanya usaha yang inovatif yang dapat menghapus atau menghilangkan kendala yang telah disebutkan di atas maka peneliti berniat untuk menyusun model pembelajaran sebagai alternatif dan solusi dalam menghadapi masalah-masalah pembelajaran bahasa Indonesia, khususnya dalam materi kalimat. Selain itu, model ini berbasis karakter untuk lebih meningkatkan pula etika atau nilai-nilai yang berlaku di masyarakat. Adapun model yang akan peneliti adalah Model pembelajaran dengan menggunakan pendekatan kooperatif berbasis karakter. Penelitian ini bertujuan untuk: Memaparkan kondisi pembelajaran kalimat di IKIP Siliwangi, mendeskripsikan implementasi model pembelajaran yang dapat meningkatkan pemehaman teori dan aplikasi kalimat mahasiswa IKIP Siliwangi, mengetahui keefektifan model pembelajaran.

References

A Marimba, 1989, Pengantar Filsafat Pendidikan Islam, Bandung: PT. AL-. Ma'arif.

A, Doni Koesoema, Pendidikan Karakter, Strategi Mendidik Anak di. Zaman Global, Jakarta: Grasindo, 2007

Abdul Majid, Dian Andayani, 2010, Pendidikan karakter dalam Perspektif Islam. Bandung: Insan Cita Utama

Agus Suriamiharja, dkk. 1996. Petunjuk Praktis Menulis. Jakarta: Departemen

Akhadiah, Sabarti dkk.1988. Pembinaan Kemampuan Menulis Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga

Arends 1997. Model-Model Pembelajaran Inovatif berorientasi Konstuktivitis,. Jakarta: Prestasi Pustaka Publisher

Arikunto, S. (2013). Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Depdiknas. 2003. Kurikulum 2004 Standart Kompetensi. Jakarta: Puskur.

Dharma Kesuma, et.al, 2011, Pendidikan Karakter Kajian Teori dan Praktik di Sekolah, Bandung: Remaja Rosdakarya

Doni Koesoema A. 2007, Pendidikan Karakter: Strategi Mendidik Anak di Zaman Modern. Jakarta: Grasindo

Gunawan,Heri. 2012. Pendidikan Karakter Konsep dan Implementasi. Bandung: Alfabeta.

Guntur Tarigan, Henry. 1986. Menyimak Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. Angkasa Bandung.

Ibrahim, Muslimin, dkk. 2000. Pembelajaran Kooperatif. Surabaya: UNESA Press

Megawangi, Ratna. 2004. Pendidikan Karakter Solusi yang Tepat untuk. Membangun Bangsa. Jakarta: BPMIGAS

Samosir, Aldon. (2007). Pengertian Keterampilan Berbicara dalam a-research.upi.edu/

Slavin, Robert E. (2009). Cooperatif Learning Teori Riset dan Praktek. Bandung: Nusa Media.

Sudirman N, 1987, Ilmu Pendidikan, Bandung:Remaja Rosdakarya

Downloads

Published

2019-02-28