PELATIHAN MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING UNTUK MENINGKATKAN KOMPETENSI GURU PAUD DI KOTA CIMAHI

Authors

  • Rohmalina Rohmalina STKIP Siliwangi

DOI:

https://doi.org/10.22460/empowerment.v4i1p93-102.560

Keywords:

Quantum Teaching

Abstract

Penelitian ini mengangkat permasalahan tentang : Program Studi Pendidikan Luar Sekolah Program Pasca Sarjana Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan STKIP Siliwangi Bandung dengan judul “Pelatihan  Model Pembelajaran Quantum Teaching Untuk Meningkatkan Kompetensi Guru PAUDDi Kota Cimahi“. Tujuan yang ingin dicapai melalui penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan : Untuk mendeskripsikan penerapan proses pembelajaran di PAUD Kota Cimahi.Untuk mendeskripsikan kompetensi pedagogik pendidik di PAUD Kota Cimahi. Untuk mendeskripsikan upaya pengelola dalam pengendalian mutu proses pembelajaran melalui peningkatan kompetensi pedagogik pendidik PAUD di PAUD Kota Cimahi.â€.Penelitian ini dilaksanakan dengan Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan penelitian kualitatif. Sugiyono(2009: 21-22). Sumber data penelitian ini adalah anak dan guru  PAUD Siaga. Penerapan upaya pengelola di PAUD Kota Cimahi untuk meningkatkan kompetensi dilihat dari perencanaan pembelajaran dan pelaksanaan pembelajaran sangat berpengaruh besar terhadap proses pembelajaran serta dalam peningkatan kompetensi pendidik dalam hal tersebut pengelola sebagai manajer diharapkan dapat mengelola pendidik dalam proses pembelajaran kea rah peningkatan mutu dan kualitas pendidikan dan kompetensi Pedagogik. Pelaksanaan upaya pengelola dalam meningkatkan kompetensi pendidik dilaksanakan diluar ruang dan didalam yaitu di sekolah dan dilembaga-lembaga pemerintah maupun swasta penyelenggara pelatihan dalam rangka meningkatkan kualitas dan mutu pendidik PAUD Kota Cimahi diharapkan berpengaruh terhadap proses pembelajaran dikarenakan untuk meningkatkan kompetensi pendidik untuk itu  pengelola mengikut sertakan pendidik dalam rangka peningkatan kompetensi melalui pelatihan-pelatihan hal ini berdampak baik terhadap tutor dari pada sebelum diadakan penerapan pengelola dalam  upaya peningkatan kompetensi pendidik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahw apertanyaan penelitian ini yang menyatakan Pelatihan  Model Pembelajaran Quantum Teaching Untuk Meningkatkan Kompetensi Guru PAUD dapat diterima. 

Downloads

Published

2015-02-28