Main Article Content

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menelaah hasil belajar mahasiswa yang mendapat perkuliahan program linear dengan pengembangan bahan ajar berbantuan lindo software. Permasalahan dalam program linier adalah permasalahan yang berhubungan dengan pencapaian fungsi sasaran atau masalah optimasi, yaitu yang bertujuan memecahkan masalah dengan cara terbaik, sesuai dengan prinsip ekonomi yang berorientasikan untuk senantiasa menekan (meminimalkan) pengeluaran untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Bahan ajar adalah segala bentuk yang digunakan untuk membantu guru/ instruktur dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar di kelas. Bahan yang dimaksud bisa berupa bahan tertulis maupun bahan tidak tertulis. Bahan ajar merupakan informasi, alat dan teks yang diperlukan guru/instruktur untuk perencanaan dan penelaahan implementasi pembelajaran. Lindo (Linear Interaktive Discrete Optimizer) adalah software yang dapat digunakan untuk mencari penyelesaian dari masalah pemrograman linear. Dengan menggunakan software ini memungkinkan perhitungan masalah pemrograman linear dengan n variabel. Prinsip kerja utama Lindo adalah memasukkan data, menyelesaikan, serta menaksirkan kebenaran dan kelayakan data berdasarkan penyelesaiannya.Kata Kunci    : Bahan Ajar, Program Linear, Lindo Software  ABSTRACTThe aim of this rsearch is to analyse the result of students' achievement in the lesson of linear program with the developing of teaching material with the assistance of software lindo.The problem in linear prgram is the problem which is related to the reaching of the target function or the problem of optimation that is aimed to solve the problem by using the best way which is suitable with ecomical principle that is oriented to maximalize the incomes but minimize the outcomes. Teaching material is all things that is used to help teachers/ instructors in teaching and learning process in the classroom. It can be both written and unwritten materials. It is such an information, things n texts those are needed by teachers/ instr to do such a planning n analyzing toward teaching implementation.Lindo is a software that can be used to find out the solving of linear program problems. By using this software, it is possible to count the problem of linear problem with n variable. The main principle of lindo is by inputting the data, solving the data, n estimating the truth n yhe properity of the data based on its' discussion result.Keywords: Teaching Material, Linear Program, Lindo Software

Article Details

Author Biographies

Rahmy Zulmaulida

Pendidikan MatematikaUniversitas Almuslim Peusangan Bireun

Edy Saputra

Pendidikan MatematikaUniversitas Almuslim Peusangan Bireun

References

  1. Atini, Murni. (2013). TUTORIAL LINDO (Linear Ineraktive Discrete Optimizer). [online]. Tersedia: http://murniiatiinii.wordpress.com/2013/01/08/tutorial-lindo-linear-ineraktive-discrete-optimizer/ [25 agustus 2013]
  2. Chairani, Yuni. (2011). Pembelajaran Matematika Dengan Software Geogebra Untuk Meningkatkan Kemampuan Pemahaman Konsep Siswa Dengan Model Pembelajaran Ekslorasi. Makalah UPI Bandung: Tidak diterbitkan
  3. Hermanto, Teguh. (2010). Menyelesaikan Masalah Optimasi dalam Program Linier dengan Lindo. [online]. Tersedia: http://id.scribd.com/doc/34179882/MENYELESAIKAN-MASALAH-OPTIMASI [25 agustus 2013]
  4. Kabar, Abdul. (2011). Diktat Program Linear. Banjarmasin: STKIP PGRI Banjarmasin
  5. Mulyasa, E. (2008). Menjadi Guru Profesional. Bandung: Rosda
  6. Purnomo, Djoko. (2011). Pengembangan Bahan Ajar Matematika Sebagai Sarana Pengembangan Kreativitas Berpikir. Makalah Jurusan Pendidikan Matematika FPMIPA IKIP PGRI Semarang
  7. Rusmini. (2007). Meningkatkan kemampuan penalaran dan komunikasi matematis siswa smp melalui pendekatan pembelajaran kontekstual berbantuan Program cabri geometri. Tesis PPS UPI Bandung: Tidak diterbitkan.
  8. Sugiyono. (2010). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R & D. Bandung: CV Alfabeta.
  9. Suherman, E. dkk. (2003). “Common Text Book” dalam Strategi Pembelajaran Matematika Kontemporer. Bandung. JICA UPI
  10. Sumarmo, U. (2006). Pembelajaran Keterampilan Membaca Matematika Pada Siswa Sekolah Menengah. FPMIPA UPI Bandung
  11. Susanta, B. (1994). Program Linear. Jakarta. DEPDIKBUD
  12. TIMSS, (2003). International Students Achievement In Mathematics. [Online]. Tersedia: http://timss:bc.edu/timss2003i/pdf/T03imath01.pdf [25 agustus 2013]
  13. Undang-undang R.I. No 23 (2003), Tentang Sistem Pendidikan Nasional Tahun 2003. Tersedia: http://dikti.go.id